Rabu, 18 Januari 2012

Prospek Bisnis 2012 : Pencucian Mobil & Motor

                                                             
Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) memproyeksikan penjualan mobil di Indonesia mencapai 850.000 sampai 870.000 unit pada tahun 2011 atau meningkat dari periode yang sama tahun sebelumnya, sebanyak 764.710 unit. "Pasar otomotif, khususnya kendaraan roda empat di Indonesia memiliki potensi untuk terus bertumbuh, jadi saya optimis target tahun ini akan tercapai," kata Ketua Umum Gaikindo, Sudirman M Rusdi dalam acara Halal Bihalal bersama media, Jumat (23/9/2011).   
Pertumbuhan industri otomotif, khususnya mobil  di tanah air bukan hanya menguntungkan bagi pihak produsen. Peningkatan jumlah kendaraan roda empat  ini ternyata membuka peluang usaha yang beragam bagi yang pintar melihat peluang usaha. 
      Berangkat dari hal di atas  timbul sebuah peluang usaha ,  dimana setiap mobil tersebut memerlukan    
     perawatan.  Salah satu perawatan rutin dari mobil adalah mencucinya. Namun banyak pemilik mobil  yang 
     tidak mempunyai waktu ataupun tenaga untuk mencuci sendiri mobilnya karena waktu, tenaga dan pikiran 
     sudah terkuras di tempat kerja. 
 Wah..tampaknya ini peluang yang cukup menjanjikan. Apakah Anda tertarik untuk terjun ke bisnis ini?  Kami siap membantu Anda
                                 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar